Website counter

Sunday, May 24, 2015

LUWUK - SULAWESI TENGAH



     Kota Luwuk terletak di teluk yang menjorok cukup dalam ke daratan. Luwuk adalah ibukota Kabupaten Banggai Sulawesi Tengah. Melihat Luwuk di kejauhan, dari laut, udara maupun daratannya, kita akan disuguhi pemandangan yang sangat indah. Dengan dataran rendah sepanjang bibir pantai yang berbentuk seperti huruf "G" dan pegunungan yang melingkupinya, Luwuk sangat layak dikembangkan menjadi kota wisata. Padatnya bangunan makin membuat Kota Luwuk nampak indah dari kejauhan. Bila malam hari, pantulan sinar lampu di air laut, makin membuat Luwuk gemerlap sebagai kota kecil.
Sumber : archive.kaskus.co.id
Sumber : palugate.com

 
    Karena terletak di cekungan yang dalam, berada di Luwuk sepanjang mata memandang hanya pesisir pantai berbentuk cekungan yang mengelilingi lautan biru. Luwuk memang memiliki pesona alam yang benar-benar alamiah. Bangunan kantor, pertokoan dan rumah-rumah penduduk yang tumbuh berjejal hampir tak bersekat, dengan jalan-jalan yang sempit diantaranya, belum mampu menutupi keindahan geografis Luwuk yang dibentuk oleh alam.

      






      Dari atas kapal, ketika memasuki Kota Luwuk kita seperti bisa menggapai rumah-rumah di kiri kanan kapal karena begitu dekatnya posisi kapal dan rumah-rumah penduduk. Bagai melihat tetangga di sebelah rumah saja. Laut di selat itu ternyata cukup dalam untuk bisa dilalui kapal. Kapal kecil maupun besar bisa masuk dengan leluasa. Dan dari daratan, di mana saja posisi kita, kapal bisa terlihat dengan jelas memasuki celah teluk Kota Luwuk









Salah satu Warung Makan Ikan Bakar di Luwuk

No comments: