Website counter

Wednesday, August 26, 2015

BUAH DAN SAYUR YANG DAPAT MEMBANTU MENURUNKAN KOLESTEROL




      Kolesterol adalah golongan lemak padat yang berwujud seperti lilin. Kolesterol mudah menempel dan membentuk plak pada dinding pembuluh darah. Sebenarnya Kolesterol dalam jumlah normal dibutuhkan untuk mendukung kelangsungan hidup tubuh manusia, namun kadar kolesterol yang tinggi dalam pembuluh darah justru sangat berbahaya bagi kesehatan kita.
     Kadar kolesterol yang tinggi bisa muncul akibat suatu penyakit, tetapi bisa juga tanpa adanya penyakit. Salah satu penyebab tingginya kadar kolesterol dalam darah tanpa adanya penyakit adalah kebiasaan makan tinggi kolesterol seperti otak, hati, daging berlemak, keju dan lain-lain. 
     Buah dan sayur selain mengandung vitamin dan mineral yang baik untuk tubuh, juga mengandung serat makanan, enzim dan fitonutrien yang bermanfaat untuk kesehatan. Serat makanan adalah sisa yang tertinggal setelah makanan dicerna kemudian diserap oleh tubuh. Serat dalam buah dan sayur berperan mengikat dan mengeluarkan trigliserida dan kolesterol dari sistem pencernaan sehingga kadar kolesterol tidak menumpuk. Kira-kira fungsinya seperti sapu pembersih.....
     Untuk membantu menurunkan kadar kolesterol selain penggunaan terapi dengan obat medis, alangkah baiknya bila pengendalian  kadar kolesterol dapat dilakukan dengan pengaturan pola makan seperti mengurangi makanan sumber kolesterol serta banyak menambahkan buah dan sayur yang dapat membantu menurunkan kolesterol dalam makanan Anda. Di bawah ini beberapa buah dan sayur yang dapat menurunkan kadar kolesterol, harganya ada yang mahal namun banyak pula yang murah, pilihan terserah Anda........
Sumber foto: obat-penyakitginjal.com

  1. Alvokat
  2. Anggur
  3. Apel
  4. Bayam
  5. Belimbing manis
  6. Belimbing wuluh
  7. Bengkoang
  8. Bit
  9. Buncis
  10. Jagung
  11. Jambu biji
  12. Jeruk Bali
  13. Jeruk Keprok
  14. Jeruk Nipis
  15. Kacang Kedelai
    Sumber foto: cantikom.blogspot.com
  16. Kapri manis
  17. Kembang kol
  18. Kol
  19. Melon
  20. Paprika
  21. Pare
  22. Pisang
  23. Seledri
  24. Semangka
  25. Wortel

    
   

No comments: